Monday, December 6, 2010

Cake Abon


So Cake Abon ini hasil dari browsing blognya Herti Kitchen. Ide-nya lucu, manis, asin, asem, pedas campur2 =D

At this point, aku baru beberapa kali membuat kue. Masih belom bisa bedain komposisi dan cara membuat bolu, sponge cake, or butter cake.

So cake abon ini hasil kue-nya dari hasil coba-coba, hehe....komposisi resepnya jg aku ganti2, isengggg =P gak bisa dibilang 100% berhasil secara tekstur, tapi enak kok ;)

Resep asli:
7 kuning telur
5 putih telur
100 gr gula pasir
50 gr tepung terigu
15 gr maizena
15 gr susu bubuk
150 gr margarine, lelehkan

Resep coba-coba:
- 6 telur
- 150 gr gula castor
- 175 gr tepung terigu kunci
- 25 gr maizena
- 30 gr susu bubuk
- 1 sdt baking powder
- 1/2 sdt baking soda
- 100 gr mentega cair

Topping:
Mayonaise
Saus cabe
Abon daging
Seledri, iris halus (aku lagi gak punya seledri, huhu....)

Cara membuat:
Panaskan oven 175 C.
Olesi loyang 20x20 cm, dgn margarine, alasi dgn kertas roti.
Kocok kuning/putih telur dan gula pasir hingga benar2 mengembang.
Masukkan campuran terigu, maizena dan susu bubuk kedlmnya. Aduk rata.
Tuang margarine cair, aduk rata.
Tuang ke dlm loyang, bakar kira 25-30 mnt hingga matang.

Campur mayonaise dan saus cabe hingga didapatkan rasa sesuai selera.
Atau beli aja chilli mayo siap pakai.
Setelah kue dingin, olesi bag. atasnya dgn mayonaise.
Kemudiaan taburi abon dan seledri.

No comments:

Post a Comment